Nampaknya, eksositem dunia sedikit lebih rapuh pada awal 2011 ini. Surge Desk mengulas kematian massal burung, lebah, dan ikan dan melihat apa penyebabnya.
Burung
Terdapat sekitar empat ribu burung hitam mati di Beebe, Arkansas. Sejauh ini, diduga kematian burung ini karena ‘trauma’. Penyebab trauma burung ini masih menjadi misteri. Teori kematian burung-burung ini diduga karena sambaran petir, badai atau stres dari kembang api tahun baru.
Lebah
Selama beberapa tahun terakhir, ilmuwan melacak ‘jatuhnya koloni’ lebah madu. Mereka menyalahkan penggunaan patogen, pestisida, jamur, stres dan radiasi ponsel atas kematian lebah-lebah ini.
Menurut studi baru yang diterbitkan di Proceedings of the National Academy of Sciences, lebah-lebah ini mati karena patogen dan ‘pengurangan keragaman genetik’.
Ikan
Tak seperti burung dan lebah, kematian massal ikan bukanlah hal biasa. Uji yang dilakukan University of Arkansas menemukan bahwa penyebab kematian ikan bukanlah karena polusi. Namun lebih kepada ledakan populasi ikan di musim panas, ledakan populasi itu membuat ikan berkompetisi mencari makan dan hal ini memicu stres ikan. ( tenpointeraktif.com )
No comments:
Post a Comment