Baju Baru Tak Selalu Bersih

Baju Baru Tak Selalu Bersih - Saat membeli baju baru, jangan langsung memakainya. Cuci dulu baju yang baru Anda beli. Karena, menurut laporan "Good Morning America", terdapat kontaminasi bakteri yang cukup mengkhawatirkan pada koleksi busana yang terdapat pada toko-toko pakaian.

Tim dari "Good Morning America" mengambil sample busana dari tiga toko pakaian. Mulai dari pakaian dalam, celana, jaket dan blus untuk diteliti. Kemudian, dari hasil penelitian yang dilakukan Dr. Philip Tierno, Kepala Mikrobiologi dan Immunologi, New York University, Amerika Serikat, bakteri terdapat di berbagai busana dan sangat mengkhawatirkan.



Mencuci pakaian


"Pada jaket, ditemukan banyak kotoran yang terdiri dari sisa kulit binatang yang bisa memicu masalah pernafasan. Terutama di bagian ketiak dan dekat bokong," kata Dr. Philip Tierno seperti vivanews kutip dari Shine.

"Pada busana bahan sutra bahkan ditemukan kotoran, bakteri dan kuman yang bisa memicu infeksi vagina," tambah Tierno.

Kuman dan bakteri yang terdapat pada busana tersebut bisa bertahan selama satu minggu hingga enam bulan. Penyakit seperti diare, ruam kulit, gatal-gatal hingga MRSA (Methicillin-resistant Staphylococcus aureus) bisa terjadi karena kontaminasi bakteri pada pakaian baru.

"Beberapa bahan pakaian sangat mudah dan banyak terkontaminasi bakteri. Hal itu mengindikasikan banyak orang yang mencobanya," ungkap Tierno.

Jadi, mulai sekarang cuci dulu busana yang baru Anda beli sebelum menggunakannya. Selain itu, sebaiknya Anda mandi dengan antiseptik setelah mencoba banyak pakaian untuk menghindari infeksi bakteri. ( vivanews.com )


loading...

This article may also you need...!!!




No comments:

Post a Comment